Seven Summit Indonesia, 7 puncak Tertinggi Di Indonesia

 Seven Summit Indonesia

 

Tujuh Puncak (Seven Summit) adalah gunung-gunung tertinggi dari tujuh pulau yang ada di Indonesia. Konsep Seven Summit Indonesia digagas oleh Hendri Agustin seorang pendaki gunung dan penggiat alam terbuka di Indonesia. Ia terinspirasi dari konsep “World Seven Summit” atau 7 puncak tertinggi di dunia yang dikemukakan oleh Richard Dick Bass.

Istilah Seven Summit Indonesia kini sangat populer dikalangan masyarakat luas terutama para penggiat alam di Indonesia. Tidak sedikit dari mereka yang bercita-cita ingin menaklukkan puncak tertinggi (Seven Summit) di Indenosia. Gunung-gunung di Indonesia yang termasuk Seven Summit Indonesia adalah sebagai berikut:

 

1.     Carstensz Pyramid, Papua

Puncak Jaya atau yang juga dikenal dengan Carstenz Pyramid merupakan gunung tertinggi yang ada di Indonesia dengan ketinggian 4.884 meter diatas permukaan laut (mdpl). 

Sumber https://id.pinterest.com/pin/454019206161364243/

 

Pegunungan Jayawijaya adalah rangkain pegunungan yang terletak di Papua dengan puncak tertinggi disebut puncak Jaya. Gunung ini termasuk salah satu gunung tertinggi di dunia. Gunung ini menjadi satu-satunya tempat yang memili salju abadi.

 

 

 

2.       Kerinci, Sumatera

Gunung kerinci terletak di perbatasan Sumatera Barat dan Jambi. Gunung kerinci memiliki ketinggian 3.805 mdpl. Gunung ini merupakan gunung tertinggi kedua yang ada di Indonesia. 

 



 

Gunung kerinci merupakan gunung Merapi tertinggi di Asia Tenggara dan memiliki kawasan taman nasional terbersar diindonesia dengan nama Taman Nasional Kerinci Seblat.  

 

 

3.   Gunung Semeru, Jawa Timur

Gunung Semeru memiliki ketinggian 3.676 mdpl. berada di perbatasan Kabupaten Malang dan Lumajang. Merupakan salah satu Seven Summit Indonesia dan termasuk dalam Kawasan administrasi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

 



Gunung semeru memiliki pesona dan keunikan yakni kawahnya yang selalu mengeluarkan letupan secara berkala setiap 15-20 menit sekali, menimbulkan kepulan asap abu vulkanik.

 

4. Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat

Gunung Rinjani memiliki ketinggian 3.726 mdpl. Gunung Rinjani menjadi gunung berapi aktif kedua tertinggi di Indonesia. Daya tarik salah satu Seven Summit Indonesia ini adalah danau segara anak. 


 

5. Gunung Bukit Raya, Kalimantan Tengah

     Gunung Bukit Raya berada di perbatasan Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah dengan  ketinggian 2.278 mdpl. Secara administratif, Gunung Bukit Raya berada di bawah pengawasan Taman Nasional Bukit Baka-Bukit Raya. Gunung Bukit Raya bukan termasuk dalam gunung berapi.


6. Gunung Latimojong, Sulawesi Selatan

      Gunung Latimojong memiliki ketinggian 3.430 mdpl. Puncak tertinggi Gunung Latimojong berada di puncak Rantemario. Jalur pendakian yang umum dipakai untuk mencapai puncak Rantemario adalah jalur Kecamatan Baraka.

Salah satu daya tarik dari Gunung Latimojong adalah ragam jenis satwa yang menghuni lokasi ini. Jika beruntung, kita dapat menjumpai anoa dan babi rusa selama pendakian salah satu Seven Summit Indonesia ini.

 

7. Gunung Binaiya, Maluku

      Puncak Binaiya memiliki ketinggian 3.027 mdpl dan berada di pulau Seram, Maluku. Gunung Binaiya termasuk dalam pegunungan karst dan tidak aktif.

Salah satu Seven Summit Indonesia ini  memiliki hutan dengan ekosistem pantai, hutan rawa, hutan hujan dataran rendah, hutan hujan pegunungan, hingga hutan subalpin. 
(SYN) 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CERPEN "PEJALAN RINDU"

Pejuang Muda Kabupaten Merauke